Secara terminologi, ortodonsia dapat diartikan sebagai cabang ilmu kedokteran gigi yang melakukan perawatan untuk merapikan gigi dan bertujuan mendapatkan oklusi yang optimal dan fungsional dengan tetap mengutamakan nilai estetika gigi. Selain itu, ilmu ini mengajarkan bagaimana mendiagnosis, mencegah dan memperbaiki susunan gigi atau gusi yang tidak teratur.[2] Dokter spesialis yang telah mendapat pelatihan khusus di sekolah kedokteran gigi setelah lulus dari program pendidikan dokter gigi spesialis dinamakan “ortodontis”.
Gigi yang tersusun rapi dalam rongga mulut adalah dambaan setiap orang. Selain gigi sebagai alat untuk mengunyah makanan, juga membawa pengaruh pada penampilan dan estetika wajah. Tidak semua orang dikaruniai struktur gigi dan rahang yang baik. Nah, tugas dari dokter gigi spesialis Ortodonsia yang menanganinya. Apakah Ortondonsia tersebut? Ortodonsia adalah cabang dari ilmu kedokteran gigi yang mempelajari pertumbuhan dan perkembangan struktur gigi, tulang rahang, kepala dan wajah sejak bayi, masa kanak-kanak hingga dewasa. Maka jika ada kelainan struktur gigi dan rahang pada anak, Emak dapat berkonsultasi pada dokter gigi spesialis
Gigi yang tersusun rapi dalam rongga mulut adalah dambaan setiap orang. Selain gigi sebagai alat untuk mengunyah makanan, juga membawa pengaruh pada penampilan dan estetika wajah. Tidak semua orang dikaruniai struktur gigi dan rahang yang baik. Nah, tugas dari dokter gigi spesialis Ortodonsia yang menanganinya. Apakah Ortondonsia tersebut? Ortodonsia adalah cabang dari ilmu kedokteran gigi yang mempelajari pertumbuhan dan perkembangan struktur gigi, tulang rahang, kepala dan wajah sejak bayi, masa kanak-kanak hingga dewasa.
– Kapan perawatan Ortodonsia diperlukan?
Pada anak ada dua fase pertumbuhan gigi. Fase pertama adalah fase pertumbuhan gigi susu dan fase pertumbuhan gigi dewasa. Pada masa peralihan dari gigi susu menuju dewasa jika ada kelainan maka, Emak dapat membawa anak berkonsultasi pada dokter gigi spesialis Ortodonsia.
– Apakah tujuan perawatan Ortodonsia.
Tujuan dari perawatan ini adalah, memeriksa dan memperbaiki pertumbuhan dan perkembangan tulang rahang dan gigi. Agar antara gigi,rahang dan wajah sesuai. Perawatan Ortodonsia juga mengupayakan agar fungsi menguyah dan fungsi berbicara dapat berjalan baik.
– Penggunaan kawat gigi.
Perkembangan gigi yang berantakan akibat terlalu berdesakan, tonggos dan nyakil maka dapat mempengaruh penampilan wajah secara keselurahan. Wajah manusia dibagi dalam tiga kategori, yaitu:
• Profil wajah cembung, terbentuk karena rahang atas lebih maju dari pada rahang bawah atau disebut dengan tonggos atau dapat juga antara rahang atas dan rahang bawah maju yang disebut bimaxillary protrusion. Hal ini juga terjadi pada rahang atas normal, tetapi rahang bawah mengecil.
• Profil wajah cekung, terbentuk karena rahang bawah lebih maju dari rahang atas atau yang disebut nyakil. Hal ini dapat juga terjadi karena rahang bawah normal, tetapi rahang atas kecil.
• Profil wajah normal atau profil lurus, pada profil ini antara rahang atas dan rahang bawah berada dalam hubungan harmonis. Artinya, pada saat mulut tertutup rahang atas dan rahang bawah berada dalam satu garis.
Meskipun demikian pada profil wajah normal atau lurus bisa saja terjadi gigi yang berdesakan atau crowded teeth. Dokter gigi spesialis ortodonsia akan memutuskan perawatan untuk mengatasi ketiga masalah tersebut di atas. Pemasangan alat khusus seperti kawat gigi atau breces atau fixed appliance dapat membantu kembalinya posisi gigi dan mengatasi masalahnya.
Jaga kesehatan gigi Anda